Setiap Perempuan Itu Multi Peran, Ia Bisa Jadi Ibu Maupun Wanita Karir. Tidak Usah Disuru Memilih!
Millenials, sadar tidak sadar, di masyarakat saat ini justru banyak orang yang tidak mendukung perempuan lainnya untuk menjadi sukses yang berimbas pada keberanian perempuan untuk melaju lebih kencang. Seringkali ketika wanita sukses di bidang pekerjaan, mereka dihadapkan pilihan antara karir atau rumah tangga.
Banyak juga orang yang bilang perempuan dapat menjalani peran majemuk, dan menurut saya itu benar. Saya adalah seorang istri, ibu, anak, kakak, mahasiswa, orang tua murid, dan mungkin masih banyak lagi. Peran majemuk perempuan ada yang terberi sejak lahir (seperti menjadi anak), namun ada juga yang sifatnya pilihan (seperti menjadi istri).
Bersyukur sekali di saat ini, perempuan diberikan kesempatan untuk dapat menentukan perannya. Bukan tanpa hambatan, tentunya. Oleh sebab itu, sekuat apapun perempuan, kita tetap membutuhkan support system. Bersyukurlah kita yang dikelilingi orang-orang luar biasa yang senantiasa membersamai dalam perjalanan multi-peran yang diemban.
Bagi saya, saat ini, 50% perhatian saya terpusat untuk keluarga (di dalamnya termasuk mengelola diri sendiri, menjaga hubungan dengan pasangan, dan menjadi orang tua), 30% untuk perkuliahan, dan 20% sisanya untuk yang lain-lain. Di luar itu, perjalanan multi-peran ini juga menuntut saya untuk bijaksana mengorbankan beberapa hal.
Namun hal ini bukan berarti kita tidak diizinkan untuk meluangkan waktu demi kebahagiaan diri. Saya sesekali menyelipkan kegiatan yang membuat bahagia, seperti memesan makanan kesukaan dan menikmatinya tanpa interupsi.
Semangat bagi semua perempuan pengemban peran majemuk, kalian semua luar biasa. Maka jangan lupa untuk memeluk diri sendiri dengan erat, dan ucapkan terima kasih. Untuk berjalan dengan semua peran ini, untuk jatuh dan bangkit kembali.
Sumber:http://indonesiaterpercaya.net/2020/05/setiap-perempuan-itu-multi-peran-ia-bisa-jadi-ibu-maupun-wanita-karir-tidak-usah-disuru-memilih.html
0 Response to "Setiap Perempuan Itu Multi Peran, Ia Bisa Jadi Ibu Maupun Wanita Karir. Tidak Usah Disuru Memilih!"
Post a Comment